PEMBARUAN.ID – Legislator PKB yang juga Wakil Ketua Komisi III DPRD Provinsi Lampung mengisi waktu luang pada bulan Ramadhan ini dengan kegiatan yang mengasyikkan, yakni memancing bersama warga Sukadana, Lampung Timur, Minggu (02/04/2023).
Ketua IKA PMII Lampung itu mengatakan, memancing merupakan hiburan murah meriah yang bisa dilakukan bersama di bulan suci Ramadhan.
“Ya, hari ini saya membersamai masyarakat Sukadana, Lampung Timur di halaman belakang Kantor DPC PKB Lampung Timur setelah sebelumnya ditebar ikan lele 100 Kg oleh saya dan Masrul Hafi anggota FPKB DPRD Lampung Timur,” kata pemilik sapaan akrab Kajeng itu.
Kanjeng dan penghobi memancing itu menebar ratusan benih ikan jenis lele ke sebuah kolam dan dipancing bersama. Tujuannya, agar kelestarian kolam tetap terjaga dan menjadi wahana hiburan bagi warga.
“Ini menjadi kegiatan seru dan ajang silaturrahmi bagi pengurus dan warga serempat,” kata dia.
Dirinya berharap, kegiatan semacam ini terus berlanjut, sehingga keakraban antara pengurus PKB dan warga sekitar tetap terjaga. (***)