Skip to content
Facebook
Twitter
WhatsApp

 

JARRAKPOSLAMPUNG – Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL) kembali mencatatkan prestasi dengan sukses menyelenggarakan International Entrepreneurship Competition (IEC): Talent App Developer 2024. Acara yang berlangsung dari 5 hingga 22 Agustus 2024 ini, diprakarsai oleh Pusat Pengembangan Kewirausahaan dan Karier (UPT Karir) UIN RIL bekerja sama dengan Synthesis Academy, menghadirkan kompetisi bagi para pengembang aplikasi di Asia Tenggara. Para peserta yang terlibat berasal dari Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Thailand.

Kompetisi ini secara resmi ditutup pada Kamis, 22 Agustus 2024, di Gedung ICT Lt. 1 UIN RIL oleh Wakil Rektor III, Prof. Dr. H. Idrus Ruslan, M.Ag. Dalam sambutannya, Prof. Idrus mengungkapkan rasa bangga dan apresiasinya terhadap semangat dan partisipasi para peserta. Ia berharap ajang ini bisa menjadi wadah bagi para pengembang muda untuk mengeksplorasi ide-ide inovatif yang berdampak positif bagi masyarakat.

“Kami sangat senang melihat banyaknya talenta muda yang terlibat dalam kompetisi ini. Ini adalah kesempatan emas bagi para pengembang aplikasi untuk menunjukkan kreativitas dan inovasi mereka. Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah untuk mengembangkan ide-ide baru yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Prof. Idrus.

Baca Juga :   UIN RIL Resmi Buka International Entrepreneurship Competition: Talent App Developer 2024

Kompetisi ini dimulai dengan Opening Ceremony pada 5 Agustus 2024, yang kemudian dilanjutkan dengan serangkaian Bootcamp yang diadakan baik secara offline maupun online. Puncak acara ini adalah Hackathon yang berlangsung selama dua hari pada 21-22 Agustus 2024. Sebanyak enam tim, terdiri dari total 30 peserta, mengikuti kompetisi ini.

Setelah sesi Hackathon, peserta diberikan pelatihan yang dikategorikan ke dalam tiga level: Most Desirable untuk juara 1 dan 2, Promising Desirable untuk juara 3 dan 4, serta Potential Desirable untuk juara 5 dan 6. Penilaian dilakukan oleh dua juri dari PT Tabel Data Indonesia, dan pemenang kompetisi diumumkan sebagai berikut:

  • Juara 1: Politeknik Negeri Lampung (Polinela) dengan aplikasi AgriWave Apps
  • Juara 2: UIN Raden Intan Lampung 2 dengan aplikasi Meta IoT Apps, sebuah sistem presensi perpustakaan berbasis IoT
  • Juara 3: IAIN Ponorogo dengan aplikasi Fajar Super Apps
  • Juara 4: Institut Teknologi Sumatera (Itera) dengan aplikasi Slayan Apps
  • Juara 5: IAIN Metro
  • Juara 6: UIN Raden Intan Lampung 1
Baca Juga :   UTBK Mandiri Unila 2024 di Ikuti 3.600 Calon Mahasiswa

Ketua UPT Karir UIN RIL, Tin Amalia Fitri, M.Si., D.P.A., menyatakan dukungan penuhnya terhadap kompetisi ini. “Kompetisi ini merupakan langkah penting dalam mendukung pengembangan keterampilan dan kemampuan mahasiswa di bidang teknologi. Kami berharap, melalui acara ini, peserta dapat mendapatkan pengalaman berharga dan membangun jejaring yang bermanfaat untuk masa depan mereka,” ujarnya.

International Entrepreneurship Competition: Talent App Developer 2024 telah sukses menjadi platform yang mendorong kreativitas dan inovasi di bidang pengembangan aplikasi. Acara ini diharapkan dapat memacu lebih banyak mahasiswa untuk berkontribusi dalam kemajuan industri digital dan membuka peluang baru bagi talenta muda di tingkat global. (***)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait