Skip to content
Facebook
Twitter
WhatsApp

 

JARRAKPOSLAMPUNG – Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., IPM., ASEAN Eng., melantik 13 pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Unila pada Rabu, 12 Maret 2024.

Pelantikan berlangsung di hadapan Ketua Senat, para Wakil Rektor, para Dekan, Direktur Pascasarjana, Ketua Lembaga, Kepala Biro, Kepala Bagian, serta Kepala Subbagian Unila.

Dalam sambutannya, Prof. Lusmeilia menyampaikan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik serta mengingatkan mereka agar dapat mengemban amanah dengan penuh tanggung jawab. Ia juga menekankan pentingnya kinerja optimal dalam menjalankan tugas serta menjadi contoh yang baik bagi pegawai lainnya.

“Selamat sekali lagi dan terima kasih kepada semua yang bertugas pada acara pelantikan pagi hari ini,” tutup Prof. Lusmeilia dalam sambutannya.

Baca Juga :   Peringatan Dies Natalis Unila ke-59: PDHI Cabang Lampung Resmi Dilantik

Daftar Pejabat yang Dilantik

Berikut adalah 13 pejabat yang resmi dilantik:

  1. Aristianto Husin, S.H., M.H. – Kepala Bagian Akademik, Biro Akademik dan Kemahasiswaan Unila.
  2. Edwin Herwani, S.Kom., M.Si. – Kepala Bagian Umum, Biro Keuangan, Kepegawaian, dan Umum Unila.
  3. Ainul Hudzni, S.I.Kom., M.I.P. – Kepala Bagian Umum Fakultas Hukum Unila.
  4. Rusmiyadi, S.H., M.H. – Kepala Bagian Umum Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Unila.
  5. Didi Sudarmansyah, S.Pd., M.Pd. – Kepala Bagian Umum Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unila.
  6. Mira Sari, S.E., M.S.Ak. – Kepala Bagian Umum Fakultas Pertanian Unila.
  7. Eli Zahara, S.Sos. – Kepala Bagian Umum Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unila.
  8. Desmalazati, S.E., M.M. – Kepala Bagian Umum Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Unila.
  9. Agustina Eliawati, S.Sos., M.Si. – Kepala Bagian Umum Fakultas Kedokteran Unila.
  10. Astiti Handayani, S.Si. – Kepala Bagian Umum Fakultas Teknik Unila.
  11. Rahmat Pranoto, S.E., M.S.Ak. – Kepala Subbagian Umum Lembaga Penjamin Mutu dan Pengembangan Pembelajaran Unila.
  12. Ahmad Suntara, S.Kom. – Kepala Subbagian Umum Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Unila.
  13. Oktoria Subarkah Hendarsah, S.Kom. – Kepala Subbagian Umum Program Pascasarjana Unila.
Baca Juga :   Unila Perkuat Kolaborasi Pendidikan Tinggi dalam Rapat Kerja BKS PTN Wilayah Barat

Pelantikan ini menandai komitmen Unila dalam memperkuat tata kelola universitas dengan menempatkan pejabat yang berkompeten di bidangnya. Dengan adanya pejabat baru ini, diharapkan pelayanan akademik dan administrasi Unila semakin optimal guna mendukung visi dan misi universitas sebagai institusi pendidikan tinggi unggulan di Indonesia. (***)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait