Skip to content
Facebook
Twitter
WhatsApp

 

JARRAKPOSLAMPUNG – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Bandar Lampung mengadakan layanan BPJS Keliling di Klinik Universitas Lampung (Unila) pada Kamis, 5 September 2024. Kegiatan ini menawarkan berbagai layanan gratis bagi peserta BPJS Kesehatan, termasuk pendaftaran peserta baru, perpindahan fasilitas kesehatan (faskes), hingga aktivasi kartu peserta.

Nanang Jayadi, Kepala Bagian Mutu Layanan Kepesertaan BPJS Kesehatan Cabang Bandar Lampung, menjelaskan bahwa kegiatan ini dimulai pukul 09.00 WIB dan berakhir pukul 12.00 WIB. Kegiatan BPJS Keliling di Unila akan dilaksanakan selama tiga hari pada bulan ini, dengan kemungkinan penambahan hari jika antusiasme mahasiswa meningkat.

“Khusus untuk Unila, kegiatan ini sudah direncanakan selama tiga hari. Jika partisipasi mahasiswa sangat baik, kami tidak menutup kemungkinan untuk menambah hari layanan,” ujar Nanang.

Baca Juga :   Rektor Unila Sambut Mahasiswa Asing dari Berbagai Negara

Mahasiswa yang ingin memanfaatkan layanan hanya perlu membawa KTP atau kartu keluarga (KK) untuk berbagai keperluan seperti pendaftaran atau perpindahan faskes. Bagi peserta baru yang ingin mengaktifkan kartu BPJS, diminta membawa buku rekening bank untuk proses aktivasi yang akan dibantu oleh tim BPJS Keliling.

Nanang juga menambahkan bahwa pihak BPJS Kesehatan sangat mendukung sinergi dengan Unila, terutama dalam memastikan mahasiswa yang akan mengikuti kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) memiliki kartu Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang aktif.

“Kami mendukung penuh pihak rektorat untuk memastikan mahasiswa memiliki kartu JKN aktif sebelum mengikuti KKN. Jadi, jika mereka sakit saat KKN, mereka bisa langsung menunjukkan kartu JKN-KIS di fasilitas kesehatan dan mendapatkan pelayanan,” tambahnya.

Baca Juga :   Kolaborasi Internasional: UIN RIL dan UKM Dorong Peningkatan Kualitas Jurnal Melalui Tips Publikasi

Kegiatan BPJS Keliling ini mendapat sambutan positif dari mahasiswa dan pihak kampus, sebagai bentuk sinergi untuk mendukung kesejahteraan kesehatan mahasiswa. (***)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait