JARRAKPOSLAMPUNG – Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung mengumumkan pemadaman listrik, Selasa (04/06/2024) sore.
Humas PLN UID Lampung Darma Saputra mengatakan, pemadaman dilakukan lantaran ada gangguan transmisi Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 275kV Lubuk Linggau-Lahat sehingga berdampak pada sistem kelistrikan di wilayah kerja Provinsi Lampung.
“Atas gangguan ini kami mohon maaf. Kami sedang koordinasi dengan tenaga teknis di Sumatera Selatan. Mudah-mudahan segera teratasi,” kata Darma dikonfirmasi pembaruan.id, Selasa sore.
Lantaran gangguan tersebut, lanjut dia, pasokan listrik di sejumlah wilayah seperti Sumsel, Jambi, Bengkulu dan Lampung.
“Jadi tidak hanya Lampung yang terdampak, tapi Sumsel, Jambi dan Bengkulu juga ikut terdampak,” jelas dia.
Di ketahui, listrik di wilayah Lampung mengalami pemadaman. Karenanya, sejumlah usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di wilayah tersebut terpaksa terhenti. (sandika/tim)